Sistem Operasi Pengertian Contoh Dan Fungsinya
Sistem Operasi Pengertian-Sistem operasi yang ada di komputer adalah program perangkat lunak atau software yang di perlukan buat mengelola dan mengoperasikan perangkat komputasi seperti komputer dan lainnya, sistem operasi juag berfungsi sebagai penghubung anatar perangkat lunak (software) dan perangkat keras (Hardware).
Nah buat definisi secara umum, Sistem Operasi adalah perangkat lunak pada lapisan pertama yang ditempatkan pada memory komputer pada saat komputer pertama kali dinyalakan. Sedangkan software lainnya dijalankan setelah Sistem Operasi berjalan, dan Sistem Operasi akan melakukan layanan inti umum untuk software itu. Layanan inti umum tersebut seperti akses ke disk, manajemen memori, skeduling task, dan antar-muka user. Sehingga masing-masing software tidak perlu lagi melakukan tugas-tugas inti umum tersebut, karena dapat dilayani dan dilakukan oleh Sistem Operasi. Bagian kode yang melakukan tugas-tugas inti dan umum tersebut dinamakan dengan “kernel” suatu Sistem Operasi
Sistem Operasi Yang Ada di Komputer Yang Paling sering Di Pakai
1. Microsoft Windows
Windows sudah ada sejak tahun 1980an dan sudah memiliki beberapa macam versi serta pembaharuan, seperti : windows 95, windows XP,windows vista, windows 7/8/10 bahkan upadate terbaru dari windows juga sudah ada windows 11. Windows menjadi sistem operasi paling populer saat ini, dengan setiap pembaharuan dari windows maka microsoft selalu berupaya meningkatkan pengalaman,perangkat lunak,perangkat keras buat penggunanya sehingga membuat windows semakin mudah buat di akses.
Windows berisi panel kontrol,desktop,pembersihan disk,event viewer dan lainnya, banyak pengguna sistem operasi memilih windows karena lebih kompatibel dengan beberapa jenis perangkat lunak lainnya. Selain itu banyak juga program komputer yang bisa berjalan dengan lancar disistem operasi jenis windows ini seperti: microsoft office,adobe reader,chrome,firefox,dan banyak program lainnya.
2. Sistem Operasi MacOS
Nah buat selanjutnya adalah jenis sistem operasi MacOS yang di kembangkan oleh Perushaan Aple yang merupakan pesaing terberat Microsoft windows. MacOS dan Windows adalah sistem operasi berkepemilikan yang artinya perusahaan membuat konsep merancagn mengembangkan dan menjual produk mereka sistem operasi mereka sendiri.
macOS adalah sistem operasi yang menjalankan setiap Mac. Anda dapat melakukan banyak hal di Mac yang tidak dapat Anda lakukan di komputer lain. Karena Mac dirancang khusus untuk perangkat keras yang menggunakannya — dan sebaliknya. macOS dilengkapi dengan keseluruhan rangkaian aplikasi yang didesain dengan indah.
MacOS juga sekarang mulai di minati oleh beberapa pengguna karena kemudahan dan kemewahan yang di tawarkan, dengan kecepatan pemrosesan yang tinggi dan desktop yang sederhana namun elegan.
3. Sistem Operasi LINUX
Linux sendiri adalah sistem operasi berbasis UNIX yang merupakan hasil pengembangan freeware dan open source, maka dari itu linux adalah sistem operasi open source pertama yang di kembangkan oleh linus torvalds.
Macam-macam Linux ini mulai dari Slackware, Debian, Ubuntu, Mint, Red Hat, Fedora, dan CentOS. Buat kalian penggemar teknologi dengan memahami macam macam linux di komputer tentu akan menjadi hal yang menarik karena dengan memahami macam-macam linux kalian bisa mengetahui berbagai perbedaan dan keunggulannya masing-masing.
Linux di rancang khusus yang memungkinkan siapa saja buat berkontribusi atau membuat perubahan pada kode tanpa membayar royalti atau bisa di bilang linux tidak menggunakan hak paten sehingga ora bisa bebas unduh dan manfaatkan secara gratis. Jika kalian lebih suka bekerja dengan sistem kustomisasi maka menggunakan linux adalah pilihan yang pas.
Fungsi Sistem Operasi Yang ada DI komputer
1. Manajemen memori, sistem operasi berfungsi buat mengarahkan sumber daya memori ke program komputer yang berbeda serta menangani manajemen buat pengalaman tanpa gangguan.
2. Manajemen Prosessor, Jika sistem operasi adalah otak dari komputer maka prosessor adalah jantungnya maka sistem operasi memutuskan proses mana yang mendapatkan sumber daya prosessor dan waktu durasinya, selain itu sistem operasi berfungsi buat mengoptimalkan prosesssor agar kinerjanya optimal dan efisien.
3. Manajemen perangkat, komputer sendiri adalah sumber daya hardware dan software dan di sini sismtem operasi berfungsi sebagai pengelola sumber daya sehingga semuanya bekerja tanpa konflik. Buat menjalankan fungsi dengan baik maka komputer memerlukan driver agar perangkat lunak berkomuiksai dengan perangkat keras secara efisien melalui sisitem operasi.
Mungkin itu yang bisa kami uraikan mengenai Sistem Operasi Pengertian Contoh Dan Fungsinya, dengan memahami apa itu sistem operasi maka kalian nantinya bisa memilih ingin mwnggunaka cara lama. Semoga Bermanfaat.